KARAKTER.co.id, BONTANG – Jajaran Komisi A DPRD Bontang melakukan kunjungan kerja (Kuker) di Puskesmas Bontang Selatan II dan I, Senin 7 Juli 2025.
Dalam kunjungan itu mendiskusikan terkait pelayanan kesehatan berjalan secara maksimal.
Dipimpin Ketua Komisi A Heri Keswanto di Puskesmas Bontang I menyampaikan Kukernya ingin mendegar secara langsung dari pihak puskesmas mengenai kondisi yang dialami para petugas di lapangan.
“Cuman ingin memastikan soal pelayanan, karna dalam waktu dekat ada pembahasan anggran,” ungkapnya usai pertemuan.
Suapaya dalam pembahasan anggran lanjut dia punya informasi mana skala prioritas dan tidak.
“Waktu pembahasan nantinya tidak ribet,” jelasnya.
Dirinya menekankan kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) Bontang untuk selalu memonitoring yang terjadi di lapangan.
Termasuk ketersediaan sarana dan prasarana (Sarpras) kesehatan. Tidak hanya itu, tenaga medis yang bertugas juga mesti jadi perhatian.
“Paling tidak kesehatan perlu ditingkatkan, agar memberikan kenyamanan bagi pasien yang tengah berobat,” bebernya.
Senada yang disampaikan Heri sebelumnya, saat berada di Puskesmas Bontang Selatan II. Penggunaan aplikasi yang begitu banyak dan tumpang tindih menjadi sorotan dalam kuker tesebut.
“Masyarakat berobat harus isi aplikasi 4 sampai 5. Inikan terlalu banyak, belum lagi ada yang tidak mengerti teknologi. Ini juga menjadi perhatian kami,” paparnya.
Kedepanya Komisi A DPRD akan melakukan kunjungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan menyampaikan informasi yang diterima di lapangan.
Menurut politisi muda partai Gerindra tersebut, kendala yang dihadapi oleh petugas medis dan pasien di Kota Taman.
“Kami rencana mau ke Kementerian Kesehatan. Jadi kami bisa sampaikan terkait keluhan ini. Kasian masyarakat kalau isi begitu banyak aplikasi,” pungkasnya. (Adv)












